KPU Kabupaten Pangandaran Ikuti Program Membahas Hukum (MH) JDIH KPU Provinsi Jawa Barat Seri #6
Pangandaran – KPU Kabupaten Pangandaran mengikuti kegiatan Program Membahas Hukum (MH) JDIH KPU Provinsi Jawa Barat Seri #6 yang dilaksanakan secara daring pada Kamis (9/10/2025).
Kegiatan tersebut diikuti oleh Ketua KPU Kabupaten Pangandaran, Ketua Divisi Hukum dan Pengawasan, serta jajaran sekretariat KPU Kabupaten Pangandaran.
Pada seri kali ini, pembahasan difokuskan pada Sistem Pengendalian Intern Pemerintah (SPIP) dengan tujuan agar seluruh satuan kerja (satker) KPU Kabupaten/Kota di wilayah Provinsi Jawa Barat dapat meningkatkan efektivitas pengendalian intern melalui optimalisasi pengisian formulir SPIP.
Melalui kegiatan ini, diharapkan dapat terwujud sistem pengendalian intern yang kuat, sehingga mendorong peningkatan transparansi dan akuntabilitas, serta meminimalkan potensi terjadinya penyimpangan dalam pelaksanaan tugas dan fungsi kelembagaan.
#KPUMelayani
#KPUPangandaran