Berita Terkini

68

KPU Kabupaten Pangandaran Ikuti Rapat Koordinasi Penguatan Kelembagaan dan Peningkatan Kapasitas SDM serta Launching Satgas Pencegahan Kekerasan Seksual

BANDUNG – KPU Kabupaten Pangandaran mengikuti Rapat Koordinasi Penguatan Kelembagaan dan Peningkatan Kapasitas SDM, sekaligus peluncuran Satuan Tugas (Satgas) Pencegahan Kekerasan Seksual (PKS) yang diselenggarakan di Aula KPU Provinsi Jawa Barat, Jumat (24/10/2025). Kegiatan ini menjadi langkah strategis dalam memperkuat tata kelola kelembagaan dan membangun budaya kerja yang beretika, aman, serta berintegritas di lingkungan penyelenggara pemilu. Melalui forum ini, KPU RI menegaskan pentingnya peningkatan kapasitas SDM tidak hanya dalam aspek teknis penyelenggaraan pemilu, tetapi juga dalam pembentukan karakter dan lingkungan kerja yang berkeadilan gender. Dalam arahannya, Ketua Divisi SDM, Organisasi, Diklat, dan Litbang KPU RI, Parsadaan Harahap, menyampaikan bahwa pembentukan Satgas PKS bukan sekadar simbol atau formalitas, tetapi merupakan wujud nyata komitmen moral KPU dalam menjaga martabat manusia dan memastikan sistem pencegahan kekerasan seksual berjalan secara efektif di seluruh satuan kerja KPU. “Satgas ini menjadi bagian dari tanggung jawab moral dan kelembagaan KPU untuk memastikan tempat kerja yang aman, beretika, serta menghormati nilai-nilai kemanusiaan,” ujar Parsadaan Harahap. Turut hadir dalam kegiatan ini Ketua dan Anggota KPU Provinsi Jawa Barat, Ketua Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat dan SDM, Ketua Divisi Hukum dan Pengawasan KPU Kabupaten/Kota se-Jawa Barat, serta Pejabat Struktural Sekretariat KPU Kabupaten/Kota se-Jawa Barat. Melalui kegiatan ini, diharapkan seluruh jajaran KPU dapat semakin memperkuat komitmen terhadap tata kelola kelembagaan yang bersih, profesional, dan berintegritas, sekaligus menegakkan prinsip keadilan dan kesetaraan di lingkungan kerja. #KPUMelayani #KPUPangandaran


Selengkapnya
78

KPU Kabupaten Pangandaran Ikuti Rapat Koordinasi Penguatan Tata Kelola Bidang Keuangan, Umum, Rumah Tangga, dan Logistik se-Jawa Barat

BANDUNG — Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pangandaran mengikuti Rapat Koordinasi Penguatan Tata Kelola Bidang Keuangan, Umum, Rumah Tangga, dan Logistik di lingkungan KPU Provinsi serta KPU Kabupaten/Kota se-Jawa Barat yang dilaksanakan di Aula Setia Permana, pada Rabu (23/10/2025). Kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat tata kelola administrasi dan manajerial di bidang keuangan, umum, rumah tangga, serta logistik, guna memastikan pelaksanaan tugas kelembagaan berjalan dengan tertib, akurat, transparan, dan akuntabel. Dalam rapat tersebut, dibahas berbagai strategi peningkatan efektivitas dan efisiensi tata kelola di lingkungan KPU, termasuk pengelolaan aset, penataan administrasi keuangan, serta optimalisasi sarana dan prasarana untuk mendukung kinerja organisasi yang profesional. Selain itu, kegiatan ini juga menjadi sarana evaluasi bersama dalam menjaga konsistensi pelaksanaan prinsip good governance di seluruh satuan kerja KPU se-Jawa Barat. Turut hadir dalam kegiatan ini Ketua KPU RI, Ketua Divisi Perencanaan, Keuangan, Umum, Rumah Tangga, dan Logistik KPU RI, Ketua KPU Provinsi Jawa Barat, serta Ketua dan Pejabat Struktural KPU Kabupaten/Kota se-Jawa Barat, termasuk perwakilan dari KPU Kabupaten Pangandaran. Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan setiap satuan kerja KPU di wilayah Jawa Barat semakin solid dan konsisten dalam mewujudkan tata kelola kelembagaan yang profesional, transparan, serta berorientasi pada peningkatan kualitas pelayanan publik. #KPUMelayani #KPUPangandaran


Selengkapnya
59

KPU Kabupaten Pangandaran Hadiri Rapat Koordinasi Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan se-Jawa Barat Semester II Tahun 2025

BANDUNG – KPU Kabupaten Pangandaran menghadiri Rapat Koordinasi Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan KPU se-Jawa Barat Periode Semester II Tahun 2025 yang digelar di Aula Setia Permana pada Kamis (16/10/2025). Kegiatan yang diselenggarakan oleh KPU Provinsi Jawa Barat ini berfokus pada penguatan dan sinkronisasi data pemilih berkelanjutan untuk menjaga akurasi, validitas, serta integritas data pemilih di seluruh wilayah Jawa Barat. Melalui forum ini, KPU Kabupaten/Kota didorong untuk terus memperkuat koordinasi lintas lembaga dan memperkokoh komitmen bersama dalam mewujudkan penyelenggaraan pemilu yang transparan, inklusif, dan berkelanjutan. Turut hadir dalam kegiatan tersebut Ketua KPU Kabupaten Pangandaran, Ketua Divisi Perencanaan, Data dan Informasi, Sekretaris, Kasubbag Perencanaan, Data dan Informasi, serta staf Sekretariat KPU Kabupaten Pangandaran. #KPUMelayani #KPUPangandaran


Selengkapnya
66

KPU Kabupaten Pangandaran Ikuti Kegiatan Parmas Insight Chapter 2

Pangandaran – KPU Kabupaten Pangandaran mengikuti kegiatan Parmas Insight Chapter 2 yang diselenggarakan oleh KPU Provinsi Jawa Barat secara daring pada Rabu (15/10/2025). Kegiatan ini menghadirkan tiga narasumber dari KPU Kabupaten Majalengka, KPU Kota Tasikmalaya, dan KPU Kabupaten Tasikmalaya. Dalam kegiatan tersebut, para narasumber memaparkan materi yang berfokus pada strategi sosialisasi dan pendidikan pemilih kepada masyarakat di masa non-tahapan. Mereka juga berbagi pengalaman, inovasi, serta praktik baik dalam upaya menjaga partisipasi dan kesadaran politik masyarakat di luar periode penyelenggaraan pemilu. Turut hadir dalam kegiatan ini Ketua KPU Kabupaten Pangandaran, Ketua Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat dan Sumber Daya Manusia, serta staf Sekretariat KPU Kabupaten Pangandaran. #KPUMelayani #KPUPangandaran


Selengkapnya
67

KPU Kabupaten Pangandaran Gelar Apel Pagi, Tekankan Pentingnya Edukasi Politik dan Penguatan Teamwork

Pangandaran – KPU Kabupaten Pangandaran melaksanakan apel pagi di halaman Kantor KPU Kabupaten Pangandaran pada Senin (13/10/2025). Apel dipimpin langsung oleh Ketua KPU Kabupaten Pangandaran, Muhtadin. Dalam arahannya, Muhtadin mengapresiasi petugas dan seluruh peserta apel yang hadir dengan penuh kedisiplinan. Ia menyampaikan bahwa meskipun saat ini KPU sedang berada pada masa non-tahapan pemilihan, seluruh jajaran tetap harus aktif dan eksis memberikan edukasi politik kepada masyarakat. Menurutnya, pendidikan politik menjadi bagian penting dari peran KPU untuk meningkatkan kesadaran dan partisipasi masyarakat dalam setiap proses demokrasi. Ia juga menekankan pentingnya memperkuat kerja sama (teamwork) di lingkungan internal KPU agar tercipta koordinasi yang solid, efisien, dan harmonis. Selain itu, Muhtadin mendorong seluruh pegawai untuk terus berinovasi dan menghadirkan gagasan-gagasan kreatif dalam menyampaikan edukasi kepemiluan, baik melalui media sosial, kegiatan tatap muka, maupun bentuk sosialisasi lainnya. “Kreativitas dan kolaborasi adalah kunci agar KPU semakin dekat dengan masyarakat,” pesannya. Apel pagi tersebut diikuti oleh para Komisioner, Pejabat Struktural, serta staf Sekretariat KPU Kabupaten Pangandaran. #KPUMelayani #KPUPangandaran


Selengkapnya
66

KPU Kabupaten Pangandaran Ikuti Program Membahas Hukum (MH) JDIH KPU Provinsi Jawa Barat Seri #6

Pangandaran – KPU Kabupaten Pangandaran mengikuti kegiatan Program Membahas Hukum (MH) JDIH KPU Provinsi Jawa Barat Seri #6 yang dilaksanakan secara daring pada Kamis (9/10/2025). Kegiatan tersebut diikuti oleh Ketua KPU Kabupaten Pangandaran, Ketua Divisi Hukum dan Pengawasan, serta jajaran sekretariat KPU Kabupaten Pangandaran. Pada seri kali ini, pembahasan difokuskan pada Sistem Pengendalian Intern Pemerintah (SPIP) dengan tujuan agar seluruh satuan kerja (satker) KPU Kabupaten/Kota di wilayah Provinsi Jawa Barat dapat meningkatkan efektivitas pengendalian intern melalui optimalisasi pengisian formulir SPIP. Melalui kegiatan ini, diharapkan dapat terwujud sistem pengendalian intern yang kuat, sehingga mendorong peningkatan transparansi dan akuntabilitas, serta meminimalkan potensi terjadinya penyimpangan dalam pelaksanaan tugas dan fungsi kelembagaan. #KPUMelayani #KPUPangandaran


Selengkapnya